Cara Nonton Gratis di Aplikasi Vidio – Nonton film streaming bisa dilakukan kapan saja dan dimana, salah satunya yakni situs Vidio. Layanan terebut juga bisa dinikmati melalui aplikasi yang bisa di download melalui Playstore. Untuk dapat menikmati film yang ada, kamu perlu berlangganan dengan membayar sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Akan tetapi saat ini ada cara nonton gratis di aplikasi vidio sehingga kamu tidak perlu membayar. Tentu ada trik khusus dalam hal ini, salah satunya adalah menggunakan kode voucher.
Vidio awalnya berupa situs yang didirikan pada tahun 2014 lalu dengan berbagai konten menarik. Kamu bisa nonton film box office, serial drama, Bollywood dan masih banyak lainnya. Kemudahan teknologi sangat memungkinkan untuk menikmati layanan mereka yang disediakan melalui aplikasi. Sejak saat itulah vidio menjadi trend dan banyak digunakan pengguna ponsel pintar, terutama di Indonesia.
Perlu diketahui, saat ini aplikasi vidio digunakan lebih dari 10 juta pengguna Android dengan rating memuaskan. Ukurannya juga cukup kecil sehingga memungkinkan untuk digunakan pada HP dengan spec low-end. Sayangnya, kamu harus berlangganan ketika ingin menikmati semua konten yang disediakan. Tarif langganan 7 hari akan dikenakan biaya sebesar 10.000, sebulan 29.000 dan 299.000 untuk langganan 1 tahun. Dengan aku premium tersebut, kamu bisa mengakses semua konten seperti siaran langsung olahraga, serial dan film, saluran internasional dan masih banyak lagi.
Cara Nonton Gratis di Aplikasi Vidio
Meskipun tergolong murah jika dibandingkan aplikasi sejenis, nyatanya banyak pengguna ponsel pintar yang ingin mengetahui cara nonton gratis di aplikasi vidio. Hal ini dikatakan wajar, jika bisa gratis, kenapa harus membayar? Benar bukan? Kamu bisa melakukan cara yang dimaksud dengan memanfaatkan fitur trial. Aplikasi vidio memberikan masa percobaan gratis selama 14 hari sebelum berlangganan, berikut cara selengkapnya!
- Download dan install aplikasi Vidio melalui Playstore. Pastikan kamu download aplikasi yang benar, yakni dari pengembang PT Vidio Dot Com.
- Daftar akun dengan Google atau Facebook.
- Pada halaman utama setelah masuk aplikasi, tekan ikon ‘Tiga Garis’ dan pilih ‘More’.
- Lanjutkan dengan pilih menu ‘Subscriptions and Purchases’.
- Pada bagian tersebut, tekan ‘Subscribe to Premier’ untuk upgrade ke akun premium.
- Akan ada datar langganan yang ditampilkan, kamu bisa mengabaikannya dan fokus pada kolom dibawah tulisan ‘Enter code here’, kemudian masukkan kode berikut ‘VIDIOBEBASNONTON’.
- Langkah berikutnya dengan tekan tombol ‘Redeem’.
- Apabila berhasil, silahkan tekan tombol ‘Watch Premier Now’ dan nikmati semua konten yang ada pada aplikasi vidio.
Kode Voucher Vidio Premier Platinum Gratis
Dinamakan kode voucher atau kode redeem, pasti ada masa berlakunya bukan? Hingga saat ini, kode yang telah diberikan masih valid dan dapat digunakan tanpa ada masalah. Akan tetapi jika kebetulan kamu sedang apes dan tidak bisa menggunakannya, silahkan ganti kode yang masih berlaku berikut!
- VIDIOBEBASNONTON
- VIDIOPREMIER
- BEBASNONTONVIDIO
- VOUCHERVIDIO
- FREEVIDIO
- VOUCHERVIDIO
- VIDIOPLATINUM
Untuk cara menggunakan kode pastinya sama saja dengan tutorial yang telah diberikan. Hanya saja pada kolom ‘Enter code here’, kamu perlu menggantinya dengan salah satu kode diatas.
Kesimpulan
Perlu diperhatikan, cara nonton gratis di aplikasi vidio dengan kode tersebut hanya dapat memberikan akses selama 14 hari masa percobaan. Setelah batas waktu tersebut, tentunya kamu harus membayar sesuai dengan ketentuan. Agar dapat menggunakannya lagi secara gratis, kamu perlu melakukan langkah upgrade dan memasukkan kode valid yang berbeda.